
Jumlah kasus positif COVID-19 di Indonesia masih terus naik, namun begitu pula angka kesembuhan yang selalu ada setiap harinya. Lima provinsi yang memiliki angka kesembuhan harian tertinggi yaitu adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten dan Jawa Tengah. Sedangkan lima provinsi dengan angka positif harian tertinggi yaitu adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Timur dan Bali (update tanggal 21 Januari 2022).
Pemerintah masih terus menggalakkan vaksin untuk meminimalisir jumlah positif terjangkit COVID-19. Vaksin dosis ketiga (booster) telah diberikan secara gratis mulai tanggal 12 Januari 2022 dengan prioritas lanjut usia dan usia rentan. Syarat dari vaksin tersebut ialah, seseorang yang telah melakukan vaksin dosis kedua pada lebih dari enam bulan sebelumnya.
Presiden Republik Indonesia mengatakan bahwa ia menjamin penyebaran vaksin dosis ketiga tersebut gratis, karena kesehatan masyarakat adalah yang paling utama. Ia juga menghimbau agar masyarakat Indonesia tetap mematuhi protokol kesehatan walaupun sudah divaksin.
Ditengah pandemi yang mulai mereda, Pemerintah Indonesia sedang merealisasikan rencana yang sudah mulai disebut sejak tahun 2019, yaitu pemindahan Ibu Kota Negara (IKN).

Presiden Jokowi menyebutkan pada tahun 2019 bahwa Ibu Kota Indonesia yang ideal adalah di dua kabupaten yang ada di Kalimantan Timur, diantaranya adalah Kabupaten Penajam Paser Utara dan di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Diumumkan oleh Kepala Bappenas Suharso Monoarfa bahwa nama dari Ibukota baru Indonesia tersebut adalah ‘Nusantara’.
Ibukota baru Indonesia yang menggantikan Jakarta tersebut direncanakan akan dipimpin oleh seorang Kepala Otorita yang ditunjuk langsung oleh Presiden RI sendiri. Menurut Presiden Jokowi, kriterianya sebagai pemimpin Nusantara yaitu adalah yang pernah memimpin suatu daerah dan memiliki background arsitek.
Presiden Jokowi mengatakan bahwa pembangunan Ibukota Indonesia yang baru tersebut akan memakan waktu yang cukup lama, setidaknya 15-20 tahun. Namun ia tidak mengkhawatirkan apabila pemimpin selanjutnya akan menghentikan pembangunan Nusantara, karena pembangunan IKN tersebut sudah masuk dalam amanat undang-undang, dan tidak seharusnya dihentikan.
Dikonfirmasi oleh Kepala Sekertariat Presiden, Heru Budi Hartono, bahwa Istana Negara akan menjadi kantor pertama yang pindah ke IKN pada tahun 2024. Selain itu, juga empat kementrian yaitu Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan dan Kementerian Sekretariat Negara.
Sumber:
Website resmi informasi COVID-19 Indonesia (covid19.go.id)
Berbagai portal berita online (detiknews, kompas, liputan6)