Untuk mendukung umat Islam berlomba-lomba dalam menjalankan ibadah di bulan tersebut, AIDA Victoria mengadakan beberapa kegiatan seperti sholat tarawih berjamaah setiap malam, kemudian dilanjutkan dengan pengajian tadarus Al-Quran dan hadist besar seperti Ibnu Majjah atau Bukhori.
Hal lain yang tidak dapat dilewatkan adalah malam 1000 bulan (lailatul qadar). Keutamaan luar biasa di malam ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam surat Al-Qadr:
لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ. سورة القدر آية : ٣
Artinya: Lailatul qodar itu lebih baik dari pada amal seribu bulan (selain lailatul qodar).
Berdasarkan riwayat Nabi Muhammad SAW, seusai beliau mendapatkan wahyu tersebut dari Allah SWT, diceritakan bahwa beliau hanya dapat mengingat bahwa lailatul qadr tersebut datangnya di antara 10 malam terakhir Bulan Ramadhan.
Artinya: Dari Abi Huroiro, sesungguhnya utusan Alloh SAW bersabda: “Aku diperlihatkan pada lailatul qodar, lalu sebagian dari keluargaku membangunkan padaku sehingga aku dilupakan pada (terjadinya) lailatul qodar, maka kalian mencarilah di dalam sepuluh yang akhir.
Merujuk pada hadist tersebut, AIDA Victoria juga mengadakan pengajian semalam suntuk/i’tikaf yang khusus dilakukan di 10 malam terakhir Bulan Ramadhan. Semua kegiatan diselenggarakan dengan harapan mendapatkan bekal pahala yang sebanyak-banyaknya sesuai dengan perintah Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW dalam Al-Quran dan hadist.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang kegiatan AIDA Victoria, kunjungi situs http://www.aidavictoria.org.au/