PPIA Monash University baru saja menyelesaikan acara Indonesia Day Out yang merupakan permainan menyerupai Amazing Race pertengahan Maret lalu. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk mempersatukan mahasiswa-mahasiswi Indonesia yang ada di Melbourne untuk berkumpul bersama, terutama bagi para pelajar di Monash University.
Acara dimulai pukul 12.15 siang di Federation Square, dimana para peserta yang berminat dapat meregistrasikan diri di meja yang sudah disediakan. Setelah mendapatkan dan mengenakan kaos yang bertulisan ‘Indo Day Out’, para peserta pun berbaris sesuai dengan kelompok yang sudah ditetapkan. Jumlah para pelajar yang ikut dalam acara ini mencapai 70 orang yang kemudian dibagi menjadi 10 grup.
Sejumlah 7 permainan harus dihadapi oleh para peserta untuk dapat menyelesaikan petualangan amazing race ini. Permainan tersebut antara lain ‘Bomb Memory’ yang mengharuskan peserta untuk mengingat jalan yang terdapat bomb-nya, ‘Stick of Truth’ yang memerlukan kesabaran dan kekompakan grup untuk menurunkan stick, ‘Tricky Box’ adalah game untuk menebak apa yang terdapat di dalam kotak dengan hanya merabanya dan lain sebagainya.
Walau cuaca sempat kurang mendukung karena turunnya hujan, antusiasme para pelajar tidak pudar dan acara tetap berlangsung dengan iringan canda dan tawa.
Sebagai penutup, panitia telah menyiapkan BBQ di St Kilda Beach. Kesempatan ini sengaja disediakan agar para peserta bisa lebih saling mengenal sambil mengobrol santai. Keluar sebagai pemenang adalah tim Roanna Tania yang mendapatkan hadiah dari sponsor acara, Fortrust Education Services.
krusli
** APA KATA MEREKA **
Acara ini sih awalnya cuma simple untuk welcome anak-anak yang baru sampai di Melbourne gitu. Tapi karena banyak yang respon jadi skalanya lebih besar. Menurut gue sih acaranya lancar yah, gue perkirakan awalnya 30 orang doang ternyata sekarang sampai 70an orang. Kekurangannya sih tadi karena hujan yah dan timingnya yang kurang pas.
Acara ini cukup menarik, saya senang bisa ikut berpartisipasi karena bertemu banyak teman-teman baru. Gamesnya sendiri sangat menarik dan fun abis.
Seru dan lumayan melatih teamwork yah. Permainannya lumayan mengejutkan dan tidak terlalu susah jadi ada motivasi untuk main. Mentor-mentornya sangat ramah dan baik.